Rabu, 01 Februari 2012

Tips menangkal virus dalam chart facebook

Inilah beberapa tips yang bisa anda praktekkan untuk mencegah rayuan virus di chat facebook. Sebab saya sendiri pernah tertipu oleh sebuah link yang ternyata setelah saya klik, itu adalah virus dan mengubah kata sandi akun facebook saya, nah tentunya sobat tidak mau kan hal seperti yang saya alami tersebut terjadi kpeada anda, maka dari itu simak trik berikut :

1. Hindari melakukan klik pada link yang dikirim pada Anda, baik melalui pesan chat Facebook atau status.

2. Beritahukan pada teman Anda, bahwa komputer tersebut telah terinfeksi virus, dan segera lakukan update dan scan komputer dengan antivirus yang terupdate.

3. Jangan melakukan copy link atau melakukan pemberitahuan disertai link tersebut, karena dengan begitu Anda justru ikut menyebarkan link yang mengandung virus tersebut.

4. Jangan meninggalkan Facebook Anda dalam keadaan aktif/login, sebaiknya logout dulu hingga Anda kembali.

5. Gunakan Secure HTTP / HTTPS pada saat login Facebook, hal ini agar akun Anda tidak mudah diakses oleh orang lain di sekitar Anda.


dikutip dari detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar